Kunjungan Belajar ke Gedung Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Purworejo
Anak Traju Mas hari ini tanggal dua puluh Sembilan bulan September tahun dua ribu dua puluh tiga berkegiatan mengunjungi Gedung Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Purworejo. Kegiatan ini dalam rangka puncak tema memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Anak-anak berangkat dari sekolah pukul 08.00 WIB dengan armada mobil dari wali murid. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan anak tentang perpustakaan dan kearsipan daerah.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh peserta didik dan guru PAUD Terpadu Traju Mas. Sesampainya di Gedung Arsip, anak-anak diajak untuk ke lantai 2 tempat pemutaran film. Anak-anak sangat antusias dengan pemutaran film yang disajikan. Film yang disajikan adalah tentang Citra Daerah Purworejo. Film ini menunjukkan tentang asal mula kota Purworejo hingga keanekaragaman budaya dan wisata di daerah Purworejo. Anak-anak sangat senang dapat menonton film seperti di gedung bioskop. Menurut peraturan di gedung arsip, selama berada dalam tempat pemutaran film diharapkan untuk tidak makan seperti snack atau apapun karena akan menyebabkan tempat menjadi kotor.
Setelah menonton film selama 30 menit, anak-anak dan guru melakukan foto bersama dengan pengelola gedung arsip. Anak-anak lalu kembali ke sekolah pukul 09.30 WIB. Harapannya kegiatan seperti ini dapat dilakukan setiap tahunnya selain untuk program di luar kelas, juga dapat mengenalkan kepada anak-anak dengan tempat umum dan tempat bersejarah di kota Purworejo.